Home » » Daftar 20 Perusahaan Indonesia yang Paling Dikagumi di 2014 versi Fartune

Daftar 20 Perusahaan Indonesia yang Paling Dikagumi di 2014 versi Fartune

Written By Admintrator on Tuesday 1 April 2014 | 02:01

tujuh Fartune Indonesia hari ini memberikan penghargaan terhadap para perusahaan di Indonesia yang paling dikagumi alias Indonesia's Most Admires Companies di 2014.
Untuk penyelenggaraan tahun 2014, fortune Indonesia menggandeng Hay Group untuk melakukan riset terhadap perusahaan di Indonesia. Riset diselenggarakan sejak semester II-2013 hingga triwulan I-2014, menggunakan metode kuantitatif dan kualitatif.

Kriteria penilaian yang dipakai adalah: kualitas manajemen, kualitas produk atau jasa, inovasi, nilai investasi jangka panjang, posisi keuangan, kemampuan menarik dan mengembangkan potensi karyawan berpotensi, tanggungjawab komunitas dan lingkungan, bijaksana penggunaan aset, dan efektivitas menjalankan bisnis secara regional.
Keluar sebagai pemenang utama dalam perusahaan yang paling dikagumi di 2014 adalah PT Astra International Tbk. Kemudian disusul PT Unilever Indonesia Tbk pada urutan kedua dan PT Bank Central Asia Tbk pada urutan ketiga.

Presiden Direktur Astra International Prijono Sugiarto pada saat penyerahan penghargaan menyatakan prestasi yang diraih oleh Astra selama 3 tahun berturut-turut pada ajang Fortune Indonesia's Most Admired Companies, tak lepas dari kerja tim di group Astra.
"Ini kerjasama tim yang solid. Ini kesatuan group Astra yang penduduknya 200.000. Itu tanpa team work yang baik, nggak sampai posisi saat ini. Di Astra nggak ada superman. Yang ada superteam. Kami nggak nyangka dapat posisi nomor 1," kata Prijono di depan Chief Executive Officer (CEO) penerima anugerah Fortune Indonesia's Most Admired Companies 2014 di Hotel Mulia Senayan, Jakarta, Selasa (4/3/2014).

Berikut ini daftar 20 perusahaan paling dikagumi di Indonesia versi Fortune di 2014:

  1. Astra International
  2. Unilever Indonesia
  3. Bank Central Asia
  4. Telekomunikasi Indonesia
  5. Bank Mandiri
  6. Bank Rakyat Indonesia
  7. Indofood Sukses Makmur
  8. United Tractors
  9. Kalbe Farma
  10. Semen Indonesia
  11. Astra Agro Lestari
  12. Garuda Indonesia
  13. Indofood CBP Sukses Makmur
  14. Gudang Garam
  15. Indocement Tunggal Perkasa
  16. Bank Negara Indonesia
  17. XL Axiata
  18. Holcim Indonesia
  19. Krakatau Steel
  20. Indosat

Sumber : Feby Dwi Sutianto - detikfinance

Share this article :

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Cari Kerja - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger